Giat Waka Polres

Waka Polres Aceh Tamiang Pimpin Rapat Anev Guantibmas Mingguan

tribratanews.polresacehtamiang.com-Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, SIK. MH diwakili Waka Polres Kompol M. Nuzir, S.sos didampingi Kabag Ops AKP Sukirno, SE memimpin pelaksanaan Rapat Analisa & Evaluasi (Anev) Gangguan Kamtibmas di Aula Promoter Polres setempat. Senin (25/9/18).

Diawali paparan Kabag Ops terkait Gangguan kamtibmas yang terjadi selama minggu ke tiga bulan September 2018 dan pelaksanaan tugas Subsatgasres Nusantara serta Subsatgasres Kejahatan Jalanan.

Terkait meningkatnya kasus pencurian, Waka Polres memerintahkan para Kapolsek jajaran dan Bhabinkamtibmas untuk menyampaikan imbauan kamtibmas selesai melaksanakan sholat fardhu di Mesjid dan di Meunasah.

Waka Polres menyampaikan arahan agar pelaksanaan tugas Satgas Nusantara dan Satgas Kejahatan Jalanan benar-benar dilaksanakan dan wajib dilengkapi dengan bukti pendukung serta foto dokumentasi dengan menggunakan aplikasi Open Camera.

Terakhir Waka Polres menghimbau seluruh personil untuk tidak terlibat dalam politik praktis dan wajib menjaga Netralitas Pemilu 2019 agar berjalan Damai, Aman dan Sejuk.