Sat Binmas Polres Aceh Tamiang Memonitoring Kampung Tangguh
Tribratanewspolresacehtamiang.com– Sat Binmas Polres Aceh Tamiang melakukan pengecekan Kampung tangguh yang berada di Desa Jambo Rambong Kecamatan Bandar Pusaka. Rabu (10/03) pukul 11.00 Wib
Kasat Binmas Polres Aceh Tamiang AKP Panyabar Siregar bersama staf Sat Binmas melakukan kunjungan ke Kampung tangguh yang berada di Desa Jambo Rambong Kecamatan Bandar Pusakan Kabupaten Aceh Tamiang.
Dalam kunjungan ini rombongan dari sat Binmas disambut oleh Kasubsektor Bandar Pusakan, Datok penghulu/perangkat Desa, staf Puskesmas dan para relawan pos covid-19.
Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan Desa Jambo Rambong dalam menghadapi pandemi covid-19 baik dalam segi fasilitas kesehatan, keamanan, perekonomian serta ketahanan pangan yang berada di Desa Jambo Rambong.
Kasat Binmas dalam kunjungannya mengatakan”dengan adanya posko kampung tangguh ini, diharapkan dapat menjadi panutan bagi Desa-desa lainnya dan memotivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam penangulanggan pandemi covid-19 serta untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tetap mengikuti dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.