Jadi Pembina Upacara, Wakapolsek Kejuruan Muda Ingatkan Siswa – siswi SMA Negri 4 Selalu Taati Prokes
Tribratanewspolresacehtamiang.com — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kejuruan Muda melalui Wakapolsek Kejuruan Muda Ipda M. Fiqri menjadi pembina upacara di SMA Negeri 4 Kejuruan Muda, Aceh Tamiang. Senin (22/8/2022) pagi.
Dalam amanatnya Ipda Fiqri menyampaikan, agar para siswa – siswi setiap melaksanakan aktivitas di sekolah maupun di luar sekolah, agar selalu mematuhi protokol kesehatan yang sudah di anjurkan oleh pemerintah dengan cara 3 M (memakai masker, mencuci tangan dengan air yang mengalir dan menjaga jarak), ujar Wakapolsek.
Menurutnya, meskipun telah divaksin bukan berarti bebas dari Covid- 19. Protokol kesehatan tetap yang menjadi utama.
“Harapannya para pelajar yang merupakan generasi masa depan bangsa ini bisa memiliki ketahanan tubuh yang sehat dan terhindar dari paparan Covid-19.” Pungkas Wakapolsek.