Berita

Bid Dokkes Polda Aceh Rikkes Berkala & Home Visite Di Polres Aceh Tamiang

tribratanews.polresacehtamiang.com-Tim Bidang Dokter Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Aceh di pimpin Kaur DVI Kompol dr. Amiruddin melaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) Berkala di Aula Dhira Brata Polres Aceh Tamiang. Jumat (6/4/18).

Tim Bid Dokkes Polda Aceh berjumlah 7 Personil dibantu 9 Personil dari Tim kesehatan Klinik Bunda Thamrim, Medan Sumatera Utara.

 

Pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan meliputi pemeriksaan Gula Darah, Urine, Gigi, Rongent, EKG dan EEG.

Dalam kegitan itu juga dilaksanakan pemeriksaan Kesehatan Jiwa (Keswa) dengan cara mengisi formulir dan menjawab ratusan pertanyaan.

 

Kemudian Waka Polres Kompol M. Nuzir, S.sos, Kabag Ops AKP Joko Kusumadinata, SH. SIK, Kabag Sumda Kompol Nastuti Ariani Nst, S.Ag bersama Tim Bid Dokkes melaksanakan kegiatan Home Visite kerumah salah satu warga masyarakan terdekat yang sedang menderita sakit menahun dan melakukan pemeriksaan EKG dan EEG sekaligus memberikan tali asih berupa sembako dan uang santunan perobatan.