Berita

Guna pembangunan Kantor Polair, Polres Aceh Tamiang dapatkan hibah sebidang tanah dari warga masyarakat kec. Seruway

Tribratanews.polresacehtamiang.com,- Polres Aceh Tamiang mendapatkan hibah sebidang tanah untuk pembangunan Kantor Polair dari salah seorang warga masyarakat Kampung Air Masin kec. Seruway Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis. (31/10/19).

Hibah tersebut diberikan oleh Sdr. Koceng kepada pihak Polres Aceh Tamiang yang diterima langsung oleh Kabagren Polres Aceh Tamiang AKP Endro Sudarsono, dan kemudian dilanjutkan dengan pengukuran tanah hibah yang disaksikan oleh Datok Penghulu Kampung Air Masin, Sdr. Azhar.

Dari keterangan yang berhasil dihimpun oleh tribratanews.polresacehtamiang.com,- kepada Kabagren AKP Endro Sudarsono, beliau menjelaskan, atas nama Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, S.I.K, M.H, beliau mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada warga masyarakat, Sdr. Koceng, yang telah memberikan hibah sebidang tanah pribadinya untuk pembangunan Kantor Polair Polres Aceh Tamiang, hal ini membuktikan bahwa kepedulian dan peran serta masyarakat terhadap tugas Polri begitu besar.

AKP Hendro menambahkan, selama ini Polair Polres Aceh Tamiang belum memiliki Kantor yang permanen sehingga pelayanan Polair terhadap masyarakat khususnya di wilayah pesisir pantai dan nelayan masih kurang optimal sesuai harapan masyarakat, oleh sebab itu diharapkan dengan akan dibangunnya Kantor Polair tersebut nantinya akan dapat memberikan pelayanan lebih baik lagi kepada masyarakat. Tutupnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *