Kabag Ops Pimpin Apel Siaga-I Terkait Kasus Kerusuhan Di Rutan Teroris Salemba
tribratanews.polresacehtamiang.com-Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, SIK. MH di wakili Kabag Ops AKP Joko Kusumadinata, SH. SIK memimpin pelaksanaan Apel Siaga di Lapangan Parama Satwika Polres Aceh Tamiang. Jumat (11/5/18).
Selesai melaksanakan apel, Kabag Ops memimpin Doa dan mengirimkan Fatihah kepada personil Desnus-88 yang gugur akibat kerusuhan di rutan Teroris Cabang Salemba Kelapa Dua sebagai tanda belasungkawa bahwa Polres Aceh Tamiang turut berduka cita.
Terkait kerusuhan di Rumah Tahanan (Rutan) Teroris Cabang Salemba Kelapa Dua pada selasa (8/5) yang mengakibatkan 5 personil Densus-88 meninggal dunia, Kabag Ops menyampaikan penekanan Kapolres Aceh Tamiang agar personil yang melaksanakan tugas Pawas dan piket fungsi untuk lebih waspada terhadap para tamu yang masuk ke kompleks Mapolres, khususnya di malam hari agar digiatkan patroli disekeliling mako.
Khusus personil bagian Operasional (penindakan hukum) dan bagian pelayanan agar melaksanakan tugas sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) serta selalu waspada untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. sebut Kabag Ops.
Kemudian Kabag Ops menghimbau kepada seluruh personil untuk waspada dan bijak dalam menggunakan Sosial Media untuk menghindari perbuatan yang dapat merugikan Instansi Polri dan Pribadi.
Selanjutnya Kabag Ops menyampaikan Penekanan agar personil Propam dan Sat Reskrum untuk melakukan razia premanisme terlebih khususnya yang melakukan Pungutan Liar (Pungli) di jalan Lintas Sumatera (Jalinsum).
Terakhir Kabag Ops menyampaikan himbauan Kapolres Aceh Tamiang agar seluruh personil usai Sholat Jumat untuk melaksanakan Sholat Ghaib dan mengirimkan Doa dan Fatihah kepada personil Densus-88 yang gugur akibat kerusuhan di Rutan Salemba Kelapa Dua.