Kapolres Aceh Tamiang Bersama Forkopimda Aceh Tamiang Tinjau Vaksinasi Anak Di SDN 1 Karang Baru
Tribratanewspolresacehtamiang.com — Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali. SIK, Bupati Aceh Tamiang Mursil SH, M.Kn, dan Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi S.I.P.M.si., tinjau pelaksanaan Vaksinasi anak yang bertempat di SDN 1 Karang Bundar Jln. Ir. H. Juanda Desa Bundar Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (17/03/22) pagi.
TNI-Polri serta Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang terus gencar melaksanakan vaksinasi anak-anak umur 6 sampai 11 tahun guna percepatan vaksinasi serta meningkatkan imunitas tubuh masing-masing perorangan.
Dalam kesempatan ini Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali. SIK, mengatakan serbuan Vaksinasi ini bentuk dukungan kita kepada Pemerintah Daerah sehingga daerah kita nantinya bebas dari Covid-19.
Lebih lanjut, vaksinasi ini digelar dengan tujuan untuk meningkatkan herd immunity pada tubuh pelajar sehingga proses belajar tatap muka terus bisa di lakukan siswa siswi,” ujarnya.
Kami juga bersyukur bahwasanya orang tua anak atau wali murid sangat antusias untuk melakukan vaksinasi anaknya, sehingga yang datang pada vaksinasi di masing-masing sekolah bisa memenuhi target sesuai dengan rencana. “Walaupun ada beberapa anak yang tertunda karena adanya anak yang masih sakit,” pungkasnya.
Untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang agar segera mengikuti vaksinasi, mengingat pendemi virus Covid-19 ini masih belum usai,” pungkasnya.
Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 yang ketat.