Makmurkan Mesjid, Polsek Bendahara Gelar Safari Subuh Keliling
tribratanews.polresacehtamiang.com-Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) AKP Sumasdiono, SH dan personil lainnya melaksanakan kegiatan Safari Subuh Keliling di Mesjid Desa Matang Seping, Kecamatan Banda Mulia, Aceh Tamiang. Selasa (13/11/18).
Usai Sholat Subuh, Kapolsek menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk secara bersama menjaga dan memelihara kamtibmas khususnya menjelang Pemilu 2019 agar berjalan Damai aman dan sejuk.
Dengan adanya penyampaian pesan – pesan kamtibmas, warga dapat meningkatkan kerjasamanya bersama Kapolsek dan personil Polsek Bendahara dalam menjaga dan memelihara lingkungannya agar tetap aman dan kondusif. SebutKapolsek.