Pembuatan Video Testimoni TNI-POLRI Aceh Tamiang Dukung Asian Games 2018
tribratanews.polresacehtamiang.com-Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, SIK. MH bersama Dandim 0117/Atam dan Danyon Raider 111/KB melaksanakan kegiatan pembuatan Video Testimoni Deklerasi Sinergitas TNI-POLRI Aceh Tamiang dalam rangka mendukung pelaksanaan Asian Games ke-18 Tahun 2018 di Lapangan Parama Satwika Polres Aceh Tamiang. Selasa (22/5/18).
Sebelum pembuatan Video Testimoni diawali dengan pelaksanaan Apel gabungan TNI-POLRI Aceh Tamiang di pimpin oleh Kapolres Aceh Tamiang dan dihadiri oleh Dandim 0117/Atam, Danyon Raider 111/KB, seluruh perwira Staf Polres Aceh Tamiang, 1 Pleton Personil Kodim 0117/Atam, 1 Pleton Personil Batalyon 111/KB dan 3 Pleton Personil Jajaran Polres Aceh Tamiang.
Adapun Yel-Yel Dalam Video Testimoni tersebut berisikan : Kami pasukan 3 x, TNI-POLRI, Berjuang Demi Cita-cita Bangsa, Dalam mengembang tugas mulia, Kesetiaan adalah Kebanggaanku, Merah Putih selalu ada di dada ku, Demi Jayanya Indonesia, TNI-POLRI harus bersatu. Kami TNI-POLRI Aceh Tamiang Siap Mendukung dan Mengamankan serta Mensukseskan Asian Games ke-18 Tahun 2018 di Jakarta Dan Palembang.
Pembuatan Video dalam rangka kesiapan TNI-POLRI Aceh Tamiang dalam mendukung dan mengamankan serta mensukseskan Asian Games ke-18 Tahun 2018 yang dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus sampai dengan tanggal 02 September 2018 di Jakarta dan Palembang. sebut Kapolres Aceh Tamiang melalui Kabag Ops AKP Joko Kusumadinata, SH. SIK kepada tribratanews.polresacehtamiang.com saat dikonfirmasi usai kegiatan.