Giat Kapolres

Sambut Hari Bhayangkara Ke-72, Polres Atam Bhakti Sosial “Khitanan Massal”

tribratanews.polresacehtamiang.com-Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, SIK. MH didampingi Waka Polres Kompol M. Nuzir, S.sos membuka kegiatan Bhakti Sosial Kesehatan Khitanan Massal terkait Sub Satgasres Nusantara dan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-72 Tahun 2018 di Aula Dhira Brata Polres Aceh Tamiang. Rabu (9/5/18).

Kapolres didampingi Waka Polres terlebih dahulu menyantuni para anak yatim dan anak kurang mampu yang akan di khitan sebanyak 15 orang yang berasal dari wilayah hukum Polsek Jajaran Polres Aceh Tamiang.

Pelaksana Khitanan Massal oleh Perwira Urusan Kesehatan (Paur Kes) Polres Aceh Tamiang di bantu Tim Khitanan dari Dinas Kesehaan Kabupaten Aceh Tamiang.

Dalam kegiatan Khitanan Massal juga didukung Seksi Sosial Keumala Bhayangkari Polres Aceh Tamiang.