Wujudkan Pemilu Damai 2019, Bhabinkamtibmas Polsek Seruway Gelar “”DDS”
tribratanews.polresacehtamiang.com-Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Ipda Muhammad Rizal, SE melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan penyuluhan kamtibmas dengan cara Door To Door System di Desa Peukan Seruway, Kecamatan Seruway, Aceh Tamiang. Senin (24/9/18).
Bhabinkamtibmas mendatangi rumah ke rumah di Desa binaan dan menyampaikan Imbauan untuk secara bersama menjaga dan memelihara kamtibmas.
Kegiatan bertujuan untuk terbentuknya Opini Positif dan mencegah isu-isuprovokatif yang dapat memecah belahkan Persatuan dan Kesatuan NKRI, sebut Kapolsek.